Cara Menampilkan ICON Pada 8x8 Dot Matrix Arduino
Pernahkan teman-teman melihat running text, angka-angka, dan icon-icon menarik? Pernah bukan?
Seperti yang sering saya jumpai yaitu pada bank-bank, kantor-kantor, dan terakhir saya liat itu ada di dalam gerbong kereta. Ukurannya berbeda, ini lebih kecil dari panel P10 dan lebih mudah digunakan dengan cara custom. Modul ini bernama modul LED 8x8 Dot Matrix.
Maksud dari 8x8, berarti modul ini memiliki 8 buah baris dan 8 buah kolom, sehingga jumlah keseluruhannya adalah 64 LED. Jika ingin lebih jelas silahkan buka gambar ini. Untuk jumlah kabel yang dibutuhkan juga sangat sedikit yaitu 3 buah kabel saja, yaitu DIN, CS dan CLK sisanya adalah 2 kabel untuk plus (+) dan minusnya (-). Modul ini juga bisa disambungkan dengan beberapa modul 8x8 dengan jumlah yang diinginkan.
Nah pada pembahasan kali ini, saya akan berbagi tutorial yaitu cara menampilkan icon pada 8x8 dot matrix arduino. Pada project ini ada beberapa komponen yang diperlukan berikut ini.
Software :
Nah pada pembahasan kali ini, saya akan berbagi tutorial yaitu cara menampilkan icon pada 8x8 dot matrix arduino. Pada project ini ada beberapa komponen yang diperlukan berikut ini.
Software :
- Arduino IDE
- Library LedControl, silahkan download.
Hardware :
- Arduino Uno/Nano
- Kabel USB downloader
- Modul 8x8 Dot Matrix
- Kabel Jumper
Langkah-langkah :
- Silahkan rangkai komponen hardware pada gambar di atas
Keterangan :
- VCC ke pin 5V arduino
- GND ke pin GND arduino
- DIN ke pin 12 arduino
- CLK ke pin 11 arduino
- CS ke pin 10 arduino - Seperti biasa buka Arduino IDE dan pilih Board pada menu Tools
- Hubungkan Arduino dan PC/laptop dengan USB downloader
- Pastikan Port COM terceklis
- Masukkan library LedControl yang sudah didownload
- Upload sketch berikut ini
#include "LedControl.h"
#include "binary.h"
/*
DIN ke pin 12
CLK ke pin 11
CS ke pin 10
*/
LedControl led_control=LedControl(12,11,10,1);
unsigned long delaytime=1000;
byte hf[8]= {B00111100,B01000010,B10100101,B10000001,B10100101,B10011001,B01000010,B00111100};
byte nf[8]= {B00111100, B01000010,B10100101,B10000001,B10111101,B10000001,B01000010,B00111100};
byte sf[8]= {B00111100,B01000010,B10100101,B10000001,B10011001,B10100101,B01000010,B00111100};
void setup() {
led_control.shutdown(0,false);
led_control.setIntensity(0,8);
led_control.clearDisplay(0);
}
void loop(){
tampilanIcon();
}
void tampilanIcon(){
led_control.setRow(0,0,sf[0]);
led_control.setRow(0,1,sf[1]);
led_control.setRow(0,2,sf[2]);
led_control.setRow(0,3,sf[3]);
led_control.setRow(0,4,sf[4]);
led_control.setRow(0,5,sf[5]);
led_control.setRow(0,6,sf[6]);
led_control.setRow(0,7,sf[7]);
delay(delaytime);
led_control.setRow(0,0,nf[0]);
led_control.setRow(0,1,nf[1]);
led_control.setRow(0,2,nf[2]);
led_control.setRow(0,3,nf[3]);
led_control.setRow(0,4,nf[4]);
led_control.setRow(0,5,nf[5]);
led_control.setRow(0,6,nf[6]);
led_control.setRow(0,7,nf[7]);
delay(delaytime);
led_control.setRow(0,0,hf[0]);
led_control.setRow(0,1,hf[1]);
led_control.setRow(0,2,hf[2]);
led_control.setRow(0,3,hf[3]);
led_control.setRow(0,4,hf[4]);
led_control.setRow(0,5,hf[5]);
led_control.setRow(0,6,hf[6]);
led_control.setRow(0,7,hf[7]);
delay(delaytime);
}
Jika berhasil modul 8x8 dot matrix akan menampilkan 3 icon. Anda juga bisa mengubah icon sesuai dengan keingininan dengan merubah kode biner tiap iconnya. Cara mengetahui kode biner sudah di jelaskan pada gambar ini. Dimana nilai "0" berarti led mati dan nilai "1" berarti led menyala. Silahkan teman-teman mencoba-coba sendiri ya.
Baca juga Mudah Membuat Animasi LED P10 Matrix
Baca juga Mudah Membuat Animasi LED P10 Matrix
Sekian pembahsasn kali ini, semoga bermanfaat. Terima kasih. Salam.
0 Response to "Cara Menampilkan ICON Pada 8x8 Dot Matrix Arduino"
Post a Comment